Wednesday, March 6, 2013

Alun-alun Bandung


Alun-alun Bandung

Ketika Anda berkunjung ke alun-alun Kota Bandung, ada lokasi lain yang juga bisa dijadikan tempat wisata seperti Mesjid Raya Bandung sendiri, Kantor Pos Bandung yang merupakan kantor Pusat Layanan Pos Bandung dan masih berdiri kokoh dengan usianya yang sudah mencapai 81 tahun (1928), Pasar Baru Bandung, Museum Sri Baduga Bandung, Monumen Bandung Lautan Api, Braga Bandung, Gedung Merdeka dan masih banyak lagi.

Alun-alun Kota Bandung ini memungkinkan Anda untuk melihat pemandangan orang-orang yang berlalu-lalang dan berjualan yang biasanya memadati kawasan ini. Mereka tak henti dan tak lelah menawarkan barang dagangannya dengan harga yang lumayan terjangkau. Dijamin barang-barang yang ditawarkan tersebut sesuai dengan isi dompet Anda dan tak memberatkan.

Jika lapar, maka Anda tinggal pergi dan memilih berbagai menu yang diinginkan. Dari mulai jajanan ringan seperti bakso, siomay, es dawet, sampai makanan “berat” seperti nasi, sop, bubur, dsb. Alun-alun Kota Bandung akan tambah ramai ketika sore hari dan liburan sekolah maupun libur kantor. Lokasinya yang strategis tentu sangat layak untuk Anda kunjungi ketika ke Bandung untuk menghilangkan penat dan cuci mata.

Alun-alun dan Mesjid Raya Bandung ini terletak di Jl. Asia-Afrika. Berdekatan juga dengan objek wisata yang lainnya di Bandung seperti Monumen Bandung Lautan Api, Braga Bandung, Gedung Merdeka, dsb.

No comments:

Post a Comment